[TOP 3 NEWS] Jokowi Buka KTT G20, Anies Baswedan Bertemu Gibran, Puslabfor Olah TKP Kalideres

2022-11-15 27

JAKARTA, KOMPAS.TV Berikut adalah berita terpopuler yang terjadi pada hari ini, Selasa, (15/11/2022):

Berita pertama, Presiden Joko Widodo (Jokowi) membuka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali. Dalam pidatonya, Jokowi meminta anggota G20 untuk bersama-sama mengakhiri perang. Jokowi pun mengajak para pemimpin negara anggota G20 untuk bekerja sama pulih dari krisis dan menjaga perdamaian dunia.

Baca Juga Makna dan Filosofi Baju Adat Bali yang Dipakai Jokowi dalam Jamuan Makan Malam KTT G20 di https://www.kompas.tv/article/348775/makna-dan-filosofi-baju-adat-bali-yang-dipakai-jokowi-dalam-jamuan-makan-malam-ktt-g20

Berita kedua, mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, pada Selasa (15/11/2022) pagi bertemu dengan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Mereka sempat sarapan bersama dan membahas sejumlah hal, salah satunya mengenai transportasi publik. Gibran mengaku mendapatkan banyak masukan terutama terkait penataan transportasi publik.

Baca Juga Gibran Rakabuming Diiming-imingi Cawapres Anies Baswedan oleh Politikus NasDem di Pilpres 2024 di https://www.kompas.tv/article/348692/gibran-rakabuming-diiming-imingi-cawapres-anies-baswedan-oleh-politikus-nasdem-di-pilpres-2024

Berita ketiga, hari ke lima usai 4 jenazah ditemukan tewas pada Kamis, 10 November lalu di Kompleks Perumahan Citra Garden Ekstension di kawasan Kalideres, Jakarta Barat. Petugas Puslabfor Mabes Polri kembali datang ke tempat kejadian perkara, pada Selasa (15/11/2022) siang. Tim hanya melakukan pengecekan suhu dan kelembaban udara di tiga ruangan dalam rumah tersebut.

Baca Juga Puslabfor Polri Teliti Temperatur Tiga Ruangan di Rumah Sekeluarga Tewas di Kalideres, Ini Tujuannya di https://www.kompas.tv/article/348747/puslabfor-polri-teliti-temperatur-tiga-ruangan-di-rumah-sekeluarga-tewas-di-kalideres-ini-tujuannya

Video Editor: Firmansyah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/348796/top-3-news-jokowi-buka-ktt-g20-anies-baswedan-bertemu-gibran-puslabfor-olah-tkp-kalideres

Free Traffic Exchange